Mengenal Aplikasi Android Prequel Video dan Foto Editing
Mengenal Aplikasi Android Prequel Video dan Foto Editing. Solusi editing foto dan video paling tepat jelas menggunakan aplikasi android Prequel. Ini adalah sebuah aplikasi yang memungkinkan pengguna perangkat melakukan editing grafis paling lengkap.
Memang Prequel sendiri menjadi salah satu opsi
paling banyak dicari saat ini karena keunggulannya. Jadi pada kesempatan ini
mari kita pelajari bersama seperti fitur sampai kekurangannya.
Karena kita tentu saja perlu memahami secara
mendalam sebuah perangkat lunak jika ingin menggunakannya. Apakah memang cocok
dan sesuai dengan kebutuhan pengguna atau hanya sekedar gimmick saja.
Apalagi di internet memang sangat banyak
bertebaran APK untuk melakukan editing grafis. Tentu para pengguna terutama
awam akan kebingungan dalam menentukan pilihan yang akan digunakan.
Oleh karena itu akan kami bedah secara detail
agar bisa mengetahui semua aspek pentingnya. Apakah fitur dan keunggulannya
mampu menutupi kekurangan dari aplikasinya atau tidak.
Ini Keunggulan Aplikasi
Android Prequel
Langsung saja kita lihat terlebih dulu apa
sebenarnya kelebihan utama dari Prequel sehingga banyak direkomendasikan.
Berikut ini adalah beberapa kelebihan dari aplikasinya sehingga dapat dijadikan
acuan.
- Template lengkap dan bisa tambah sendiri
Salah
satu keunggulan aplikasi android Prequel
adalah template paling lengkap. Bahkan user dapat mengunduh sendiri mana yang
dibutuhkan untuk mendapatkan hasil optimal.
Jadi
semua kebutuhan baik itu editing video atau foto menjadi lebih mudah dilakukan.
Jika ada template yang sudah disediakan maka kerja kita hanya tinggal drag drop
saja.
Ini
akan memberikan fleksibilitas tinggi bagi para penggunanya agar mampu
mengoptimalkan hasil akhir. Jangan sampai lewatkan kesempatan ini terutama jika
device kelas mid end ke bawah.
- Filter dan efek lengkap
Selain
template yang lengkap ternyata filter dan efek diberikan aplikasinya juga
sangat banyak. Kita juga masih bisa memilih sendiri mana yang akan digunakan
atau tidak pada aplikasinya.
Sehingga
jika perangkat Anda memang kurang mumpuni bisa mengambil staple filter saja.
Aplikasinya akan menjadi lebih ringan ketika dijalankan karena tidak memakan
space memory besar.
Namun
ketika device memang cukup mumpuni kita bisa saja mengunduh bahkan semuanya.
Namun perlu disadari juga semakin banyak add ons diunduh maka APK akan tambah
berat.
- Kualitas AI terbaik
Dibandingkan
dengan lainnya AI milik aplikasi android
Prequel ini memang paling bagus. Jadi user akan sangat terbantu dengan
kualitas AI tersebut ketika melakukan proses editing.
Terutama
jika menggunakan filter atau template dimana hasil grafiknya lebih akurat.
Tentu saja hal tersebut akan memberikan kemudahan bagi siapa saja yang
menggunakan aplikasinya.
Dengan ketiga keunggulan tersebut tentu dapat
dijadikan sebagai leverage dalam menentukan opsi. Apakah ketiganya memang
memberikan dukungan sesuai kebutuhan user atau tidak.
Apa Saja Fitur Aplikasi Android Prequel?
Sekarang mari berbicara masalah fitur yang
paling menonjol dari aplikasinya sebagai referensi. Sehingga Anda bisa tahu
sendiri dimana letak selling point Prequel dibandingkan dengan APK lainnya.
- Power AI
Prequel
sudah mengembangkan teknologi AI terbaru untuk memudahkan user. Jadi ketika
kita mengambil gambar atau video AI akan memberikan bantuan agar hasilnya lebih
optimal.
Tidak
hanya itu proses editing atau memberikan efek pada gambar atau video juga
semakin optimal. Sehingga kita tidak harus terlalu detail dalam melakukan
tweaking aplikasi android Prequel ini.
Sistem
power enhanced AI dari Prequel memang sudah teruji dan terbukti salah satu yang
terbaik. Kita bisa mendapatkan hasil gambar jauh lebih berkualitas dan paling
penting sesuai ekspektasi.
Bagi
para pengguna device dengan kamera yang tidak terlalu bagus jangan khawatir.
Karena sistem AI dari aplikasinya sudah bisa beradaptasi pada kemungkinan
terburuk situasinya.
- Retouch
Jika
memiliki foto dengan kualitas gambar kurang optimal kita bisa menggunakan fitur
retouch. Ini adalah salah satu andalan yang dibanggakan Prequel dengan bantuan
power AI miliknya.
Hasil
retouch dari aplikasinya sangat bagus sehingga dapat digunakan untuk restorasi
foto device lama. Kita bisa mendapatkan hasil yang tidak boleh dipandang
sebelah mata dengan lainnya.
One
touch system dari fitur retouch ini juga sangat membantu bagi para pengguna
awam. Jadi dengan satu klik saja kita sudah bisa mendapatkan hasil gambar yang
memuaskan.
- Advance editing
Bagi
advance user tentu saja aplikasi android
Prequel ini dapat dijadikan pertimbangan. Karena fitur editing yang ada
dalam aplikasinya mulai dari basic sampai advance disediakan.
Sehingga
berbagai kebutuhan para advance user dapat terpenuhi tidak seperti APK lainnya.
Ini tidak hanya memanjakan pengguna baru namun juga advance user yang
menggunakannya.
Ketiga fitur tersebut tentu dapat menjadi
selling point yang bagus bagi aplikasi Prequel. Anda bisa pertimbangkan sendiri
apakah ini memang dapat menjadi salah satu solusi kebutuhan desain grafis atau
tidak.
Cara Menggunakan Aplikasi
Android Prequel
Pada dasarnya penggunaan dari perangkat lunak
ini dapat kita bagi menjadi dua saja agar mudah dipahami. Kami akan jelaskan
bagaimana menggunakan metode one touch system dan manual.
- One touch system
Ini
adalah kemampuan unggulan dari aplikasi
android Prequel yang akan membantu para pengguna awam. Dengan menggunakan
system ini maka kita hanya perlu beberapa klik saja untuk editing grafis.
One
touch system sudah tertanam secara default atau ketika pertama kali menggunakan
aplikasinya. Jadi ketika kita ingin memperbaiki foto misalnya cukup buka saja
fotonya menggunakan prequel.
Kemudian
kita langsung menekan retouch agar dapat memperbaiki menjadi lebih bagus. Jadi
dari laman utama aplikasinya sendiri kita sudah bisa mudah dalam menentukan
navigasi.
Jika
ingin menambah template atau filter kita bisa mengunduhnya pada bagian menu
tersebut. Akan ada tanda panah yang dapat digunakan user ketika memang ingin
mengunduh tambahannya.
- Manual system
Bagi
user advance level ketika pertama kali kita membuka aplikasinya centang manual
system. Ini akan memberikan kita keleluasaan dalam mengerjakan setiap bentuk
editing.
Pada
saat membuka aplikasi android prequel
kita bisa melakukan editing baik foto atau video. Pada layar sebelah kiri akan
terlihat sendir apa yang dapat dilakukan mulai dari retouch sampai filter.
Jika
sudah ditekan misalnya filter kita akan diberikan opsi tambahan untuk mengatur
komposisinya. Jadi manual system ini sifatnya adalah memberikan opsi tambahan
ketika melakukan editing.
Apabila
ingin mematikan manual system masuk saja pada tombol setting di pojok kanan
atas. Kemudian cari di bagian bawah one touch system dan hidupkan centang untuk
mengaktifkannya.
Dengan menggunakan dua mode tersebut kita
sudah sepenuhnya dapat melakukan navigasi pada aplikasinya. Jadi cukup mudah
bahkan para pengguna awam akan bisa melakukan navigasi tanpa kesulitan.
Kekurangan pada Aplikasi
Android Prequel
Tidak lengkap rasanya jika review tanpa
membahas apa saja kelemahan dari aplikasinya. Sekarang akan kami jelaskan apa
saja kekurangan dari Prequel sehingga Anda dapat mempertimbangkan
penggunaannya.
- Relatif berat
Prequel
memang salah satu perangkat lunak yang didesain untuk device kelas menengah
sampai flagship. Jadi bagi device low end kemungkinan akan cukup berat dan
terjadi stuttering.
Terutama
ketika kita memaksakan mengunduh semua add ons dari Prequel. Ini akan membuat
kebutuhan memori semakin tinggi dan nantinya akan berpotensi terjadi CTD.
- Tidak langsung terhubung ke media sosial
Sekarang
memang banyak APK editing yang langsung terhubung ke media sosial sehingga
setelah editing bisa post. Sayangnya Prequel tidak mengakomodasi aktivitas
tersebut sehingga kurang fleksibel.
Post a Comment for "Mengenal Aplikasi Android Prequel Video dan Foto Editing"
Post a Comment